Minggu, 09 Desember 2012

Pos Kamling RT.05/RW.VI Roboh



G.OBOS, FATTALA
Derasnya hujan disertai angin, dan ditambah dengan tiang penyangga yang sudah rapuh mengakibatkan robohnya Pos Kamling (Keamanan lingkungan) di RT.05/RW.VI Kelurahan Menteng Kecamatan Jekan Raya kota Palangka Raya.

Menurut warga setempat, Khairil mengatakan pihaknya tidak mengetahui persis kejadian robohnya pos Kamling tersebut. Dirinya mengaku, baru mengetahui pada pagi harinya. Namun katanya, malam itu memang terjadi hujan yang cukup lebat disertai dengan angin kencang. “Kemungkinan akibat hujan deras dan angin yang cukup kencang,” ucapnya, Sabtu (8/12).  

Selain itu, tambahnya, memang diketahui tiang penjaga yang ada itu hanya terbuat dari kayu galam biasa. “Kemungkinan karena tidak kuat, makanya pos tersebut roboh.”

Pos Kamling tersebut memang dalam beberapa bulan terakhir tidak diaktifkan, malam haripun tidak ada yang jaga. “Tidak terawatnya keberadaan pos itu juga merupakan salah satu penyebab pos Kamling tersebut roboh,” tutur Khairil.

Sebagai warga setempat, pos kamling yang roboh tersebut sebaiknya cepat diperbaiki. Selain itu, harap Khairil, keberadaan pos tersebut juga agar segera diaktifkan (jangan sampai tidak diaktifkan). Ia berharap kepada semua pihak yang terkait untuk ikut berpartisipasi membantu perbaikannya. Muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB