Rabu, 15 Agustus 2012

Mobil Maut Hantam Sepeda Motor Pengendara Tewas di Rumah Sakit

Kiri, Kendaraan yang digunakan saat
memboncengi istri dan anaknya. Kanan, Dokumentasi Fhoto
Nuruddin korban kecelakaan yang meninggal dunia
akibat tabrakan di Depan Polers Palangka Raya.


TJILIK RIWUT, FATTALA

Nurudin, pengendara sepeda motor dengan membonceng istri dan anaknya jatuh terpental akibat dihantam sebuah mobil Hilux yang dikemudikan oleh Subandrik (55). Peristiwa tersebut terjadi, Senin (13/8) sekitar pukul 18.30 WIB di jalan Tjilik Riwut depan Polres Palangka Raya. Akibat kejadian itu, akhirnya Nuridin tewas di RSUD Doris Silvanus.

Kanit Laka Polres Palangka Raya Aiptu Kusriyadi menjelaskan kronologis kejadian ketika sepeda motor Vega R KH 3564 AS meluncur dari arah Tangkiling menuju arah Palangka Raya, sesampainya di jalan Tjilik Riwut Km 3,5 kemudian berbelok ke arah simpang Jl. Tingang.

Pada saat bersamaan dari arah Palangka Raya meluncur sebuah mobil toyota Hilux Nopol B 9097 PBB menuju arah Tangkiling dengan kecepatan tinggi dan mendahului kendaraan yang ada didepannya dengan menggunakan lajur paling kiri jalan. Karena posisinya paling kiri jalan maka sesampainya di persimpangan Jl. Tingang, mobil tersebut menabrak bodi belakang sebelah kiri sepeda motor yang dikendaraai oleh Nuridin bersama keluarganya, hingga terpental beberapa meter.

Akibat kejadian tersebut Nurudin sekarat dan langsung dilarikan ke RSUD Doris Sylvanus dan menjalani perawatan, namun, akhirnya tewas, pagi kemarin.

Sedangkan istrinya mengalami luka kaki kiri lecet, pergelangan kaki kiri lecet, sementara anaknya mengalami luka punggung lecet, kepala bagian kiri bengkak.

Saat ini semua kendaran beserta, Subandrik pengendara mobil diamankan di Polres Palangka Raya sebagai barang bukti dan untuk proses selanjutnya. jul

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB