Jumat, 27 April 2012

FATTALA: HMI Komisariat STAIN Rekrut Ratusan Kader Baru


Suasana Pelantikan dan LK-1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya
TEMANGGUNG TILUNG, FATTALA – Pembukaan kegiatan Latihan Kader (LK-1) yang diselenggarakan Jum’at sore (27/4) bertempat Anjungan Kotim berlokasi di jalan Temanggung Tilung XVI itu dihadiri ratusan kader dan puluhan pengurus baru HMI Komisariat STAIN Palangka Raya yang berlangsung dengan hikmat.

Sebelum pembukaan kegiatan LK-1 berlangsung, panitia pelaksana terlebih dahulu mengawali kegiatan dengan acara pelantikan pengurus baru HMI Komisariat STAIN Palangka Raya periode 2012-2013. Menurut Muhajirin menjelaskan bahwa hal ini dilakukan agar kegiatan lebih efektif, efisien dan sekaligus untuk memperkenalkan pengurus baru tersebut kepada calon kader HMI yang mau bergabung, “supaya mereka tahu kanda dan yunda mereka di kampus dan eksistensinya di lembaga kemahasiswaan, jelas ketua panitia pelaksana LK-1 ini.

Menurut Dodi selaku ketua demisioner HMI Komisariat STAIN ini menjelaskan bahwa dua agenda kegiatan yang dilaksanakan merupakan kegiatan yang sakral dilakukan di HMI. “Kegiatan Latihan Kader 1 sekaligus dilantiknya pengurus baru HMI ini diharapkan mampu mengembangkan eksistensi HMI agar lebih mempunyai beginning position baik di lingkungan kampus maupun di lingkungan luar kampus”, ucap Dodi yang juga menjadi SC pada kegiatan LK-1 ini.

Menghadapi tantangan ke depan perlu adanya kebersamaan dan komitmen yang tinggi, mahasiswa harus mampu mengembangkan daya kritis terhadap phenomena yang terjadi baik di lingkungan kampus maupun di lingkungan masyarakat yang lebih besar. Masuk dalam Organisasi HMI ini berarti mengambil tanggung jawab atas terwujudnya masyarakat yang adil dan diridhoi Allah SWT, hal ini sesuai dengan tujuan HMI itu sendiri. Jelas Anang Arya selaku ketua umum HMI Komisariat STAIN Palangka Raya yang baru dilantik pada sambutan pertamanya pada acara tersebut.

HMI masa lalu, masa kini dan masa depan tetap dan tidak akan berubah, ucap Subandi, S.Sos selaku pengurus KAHMI Propinsi Kalimantan Tengah ini, menurutnya dua hal yang membedakan organisasi HMI dengan organisasi lainnya yaitu Konsolidasi dan Kaderisasi, hanya di HMI dua hal tersebut komitmen dilaksanakan dan menjadi agenda yang selalu melekat di tubuh HMI. “HMI dan KAHMI mempunyai hubungan emosional yang tidak bisa dilepaskan, KAHMI akan selalu mendukung kalau kegiatan adik-adik HMI bermanfaat dan untuk kepentingan umat dan bangsa”, tambah Subandi yang saat ini juga menjabat DPRD kota Palangka Raya. (muy)

Pengurus HMI Komisariat STAIN Palangka Raya disela-sela kegiatan Latihan Kader 1

Kohati HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Pelantikan Pengurus dan Latihan Kader 1 HMI Komisariat STAIN Palangka Raya

Presiden Mahasiswa Dema STAIN Palangka Raya bersama Seksi Konsumsi

Kanda Subandi, S.Sos membuka secara resmi kegiatan LK-1

HMI Komisariat STAIN Palangka Raya
 

4 komentar:

  1. pasal 3 AD/ART berbunyi, terbinanya insan cipta, pengabdi yang bernafaskan islam dan bertanggungjawab atas terwujudnya masyarakat adil makmur yang diridhoi Allah SWT', menuntut kader2 pasca pembaiatan sesegera mungkin membina diri sendiri, mandiri dan organisasi. He he, jadi kangen mambaiat lagi nah.

    BalasHapus
  2. Kangen kam... sayang gak bisa ikut nimbrung kawan-kawan... sukses slalu

    BalasHapus
  3. Mantap dan terus berjuang untuk HMI dimna pun dan kapanpun :)

    BalasHapus

 

©2009 FATTALA online | by TNB