Minggu, 07 Oktober 2012

24 Parpol Siap Verifikasi Faktual


TANGKASIANG, FATTALA – Sebanyak 24 Partai politik sudah melengkapi berkas untuk mendaftarkan diri sebagai calon peserta Pemilu anggota DPR dan DPRD tahun 2014 di KPU kota Palangka Raya. Partai politik tersebut selanjutnya akan dilakukan verifikasi factual oleh KPU kota Palangka Raya.

Sesuai dengan tahapan pemilihan umum, bagi Partai politik yang sudah lolos dalam kelengkapan berkas dengan mengumpulkan KTA tersebut akan diverifikasi kembali secara faktual. Verifikasi faktual dimaksudkan untuk mengecek kebenaran kepengurusan partai politik, kebenaran kantor partai politik dan keanggotaan partai politik.

Menurut Sekretaris KPU kota Palangka Raya, Sabirin Muhtar saat dijumpai FATTALA di ruang kerjanya mengatakan, “Terdapat 24 parpol yang masuk dan sudah melengkapi berkas sebagai peserta Pemilu 2014. Di dalam pendaftaran tersebut terdapat dua kepengurusan dalam satu partai yang sama-sama menyerahkan berkas, yaitu Partai Peduli Rakyat Nasional (PPRN),” kata Sabirin.

Adanya dua kepengurusan dalam satu partai tersebut dijelaskan Sabirin, pertama pada tanggal 7 September 2012 lalu telah mendaftarkan diri ke KPU, namun pada tanggal berikutnya yaitu tanggal 29 September 2012 menjelang penutupan, ternyata ada lagi pengurus yang lain dari Parpol PPRN ini yang juga mendaftarkan diri, semua itu nanti kita rapatkan yang mana dinyatakan resmi sebagai peserta pemulu,” kata Sobirin.

Sebenarnya partai yang masuk mendaftar di KPU kota Palangka raya ada 25 Parpol, kata Sabirin, Namun terdapat Parpol yang tidak melengkapi berkas yaitu partai Pelopor yang mendaftarkan diri tanggal 5 September 2012 lalu. “Karena tidak lengkap, jadi kita anggap gagal dan berkasnya dikembalikan,” jelasnya. muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB