Selasa, 21 Agustus 2012

Wagub Santunani 358 Anak Panti Asuhan


THAMRIN, FATTALA – Rangkaian safari ramadhan bersama Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Ir. H. Ahmad Diran menggelar buka bersama dengan anak panti asuhan di kota Palangka raya. Sebanyak 358 anak panti asuhan terima santunan pada acara tersebut, Rabu kemarin (15/8).

Sebanyak enam panti asuhan diundang menghadiri kegiatan yang berlangsung di Rumah jabatan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah di jalan Thamrin Palangka raya. Enam panti asuhan di kota Palangka raya tersebut yaitu Budi Mulya, Ayah Bunda, Bina Sejahtera, Al-Mim, Hidayatullah dan pondok pesantren/Panti asuhan Darul Amin.

Kegiatan rutin yang digelar tiap tahun tersebut, Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Ir. H. Ahmad Diran memberikan  santunan dan bingkisan kepada anak-anak panti asuhan tersebut.

Ir. H. Ahmad Diran mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian keluarga besar Ahmad Diran selaku pemimpin kepada masyarakat di lingkungannya. “Saya berharap kegiatan ini dapat memberi manfaat untuk keberlangsungan kehidupan anak yatim tersebut. Mudah-mudahan kegiatan ini menjadi barokah dan bermanfaat untuk adik-adik di panti asuhan,” ucap Diran dalam sambutan pada acara buka puasa bersama tersebut.

Selain itu, Pembagian santunan tersenut dalam rangka berbagi kebahagiaan terhadap sesama dan salah satu bentuk kepedulian terhadap yang berhak menerimanya,” ujarnya. muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB