Rabu, 29 Agustus 2012

Api Lagi, Rumah Mewah Ludes


PALANGKA PERMAI, FATTALA - Dalam sepekan terhitung sudah tiga kali terjadi kebakaran di kota Palangka Raya setelah kebakaran yang menimpa Panti Asuhan Budi Mulya (Jumat, 24 Agustus) dan sebuah barak di Jalan Sesep Madu I (Sabtu, 25 Agustus)  kebakaran kembali terjadi dan menghanguskan sebuah rumah mewah di Jalan Siam No.16 Kelurahan Menteng Kecamatan Jekan Raya Kota Palangka Raya, Selasa (28/8) dini hari.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 02.00 WIB dini hari tersebut, saat pemilik rumah yang masih terlelap tidur. Api yang diperkirakan berasal dari kamar depan rumah tersebut sangat cepat membesar dan melalap rumah. Dalam waktu sekitar 30 menit hampir tiga perempat  bagian rumah ludes jadi arang.

Sementara itu, petugas pemadam kebakaran yang tiba saat api telah hampir membakar seluruh bagian rumah. Pemilik rumah sendiri tidak sempat menyelamatkan barang-barang miliknya, mengingat saat bangun dari tidurnya api sudah membesar.

“Yang sempat diselamatkan pada waktu itu hanyalah ijazah sekolah, sedangkan barang-barang lainnya tidak sempat diselamatkan mengingat asap api di dalam rumah sudah mengabut dan lampu listrik sudah padam hingga kegelapan,” tutur Beni (31) anak kedua pasangan dari Berton Usof (53) dan Setiani (48).

Pada saat terjadi kebakaran, di dalam rumah terdapat empat orang Setiani (48), Beni (31), Sarmine (74) dan Devi (24), Efrianson anak pertama pada waktu itu sedang tidak ada di rumah. Sedangkan Berton Usof, suami Setiani tugas di Dinas BPN Kuala Kurun.

Menurut Setiani (48) “Api asal mulanya berasal dari kamar depan, belum begitu jelas kejadiannya karena waktu itu masih tertidur, ketika bangun tiba-tiba saja api sudah menyala dan membesar. Beberapa saat kemudian juga terdengar ada ledakan, kemungkinan itu dari ginset yang kebetulan ada di samping pintu depan rumah,” tutur Setiani yang berprofesi sebagai PNS guru di SDN Menteng Palangka Raya.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, namun kerugian ditaksirkan mencapai Rp500jutaan lebih.

Sementara itu, Wawan Berlinson, Kepala UPTD Damkar kota Palangka Raya menuturkan, berdasarkan informasi dari masyarakat, diketahui awal api berasal dari atas kamar depan rumah tersebut. “Mereka yang dalam rumah tidak mengetahui ada api di atas, mereka baru tahu ketika ada dari masyarakat membangunkan dengan menggendor pintu rumah dan meneriakan adanya api,” tutur Wawan.

UPTD Damkar kota Palangka Raya tambah Wawan, saat kejadian mendapat telepon dari lurah, kemudian mereka langsung menghubungi pemadam kebakaran baik swasta maupun dari Pemko untuk bergabung di sini membantu memadamkan api. “Kalau melihat sisa-sisa kebakaran ini, diperkirakan kebakaran mencapai 70 persen hangus terbakar.”

Jadi, himbau Wawan, Pihaknya selalu menghimbau kepada masyarakat untuk tetap selalu waspada terhadap pemicu kebakaran. “Kita selalu mengingatkan akan instalasi listrik, kepada masyarakat untuk diperiksakan kembali pada pihak PLN kemungkinan-kemungkinan pemicu kebakaran, sehingga tidak terjadi lagi kebakaran lantaran konsleting listrik,” ucap Wawan. muy/pri

1 komentar:

  1. KapalJudiLounge

    Judi Bola

    KapalJudi88 Net

    Kapal Judi

    1 Akun Untuk Semua Permainan
    - Sportbook
    - Togel
    - Tangkas
    - Poker: Domino99, BandarQ
    - Slot: JDB, Habanero, RTG Slot, Tembak Ikan
    - Casino: LG Casino, GD88, WMCasino, 855Crown

    WA : +62 823 3491 4358 KAPALJUDI
    Instagram Kapal Judi
    Kapal Asia

    BalasHapus

 

©2009 FATTALA online | by TNB