Minggu, 30 September 2012

Pengobatan Gratis Digelar Hingga Oktober


DIPONEGORO, FATTALA - Dalam rangka wujud pengabdian dan lebih mendekatkan diri kepada masyarakat, TNI menggelar kegiatan pengobatan gratis bertempat di rumah sakit Kesyah jalan Diponegoro Palangka Raya.

“Kegiatan pengobatan gratis tidak sampai disitu saja, melainkan terus berlanjut sampai tanggal 5 Oktober 2012 bertepatan dengan HUT TNI ke-67,” jelas Dandenkes Letkol Ckm Ari Susanto selaku koordinator bhakti sosial.

Selain pengobatan gratis, ditempat yang sama juga dilakukan donor darah, Khitanan masal dan pelayanan KB. “Saat ini jumlah anggota masyarakat dan KBT yang dikhitan ada 29 orang dan donor darah 31 orang,” tuturnya kepada FATTALA, Jumat (28/9).

Kegiatan bhakti sosial ini, lanjutnya merupakan wujud kepedulian TNI terhadap rakyat dan membantu program pemerintah bidang revitalisasi program KB nasional.

Adanya bentuk kerjasama dengan staf Teritorial Korem 102/Pjg dan Kodim 1016/Plk, pihaknya menghimbau kepada masyarakat untuk hadir dan memanfaatkan kegiatan bhakti sosial ini secara maksimal, karena sangat bermanfaat terutama bagi masyarakat yang kurang mampu. 

Kegiatan bhakti Sosial ini dilaksanakan mulai tanggal 25 September s/d acara puncak HUT TNI 5 Oktober 2012. muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB