Jumat, 07 September 2012

PNS Pungli Akan Ditindak


G.OBOS, FATTALA – Setiap Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan civitas akademika STAIN Palangka Raya yang meminta uang (Pungutan liar) dalam pelayanan kemahasiswaan untuk kepentingan pribadi dan bukan kebijakan institusi akan ditindak tegas dan diberikan sanksi sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 53 tentang kedisiplinan pegawai.


Hal tersebut disampaikan Dr. Ibnu Elmi AS Pelu, MH saat menyampaikan sambutannya pada acara pengambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil di lingkungan STAIN Palangka Raya, Rabu kemarin (5/9).

Pengambilan Sumpah dipimpin langsung oleh ketua STAIN Palangka Raya serta disaksikan oleh Pembantu Ketua (PK-I) Drs. H. Abu Bakar, M.Ag dan PK-II Drs. H. Sardimi, M.Ag, dan dihadiri oleh para dosen, pegawai administrasi dan civitas akademika STAIN Palangka Raya. Dalam kesempatan tersebut Ibnu mengharapkan agar Pegawai Negeri Sipil yang baru mengucapkan sumpah dapat memahami makna yang terkandung dalam Sumpah yang telah diucapkan para PNS tadi dan dapat melaksanakannya dengan penuh rasa tanggung jawab.

Terkait dengan adanya pungli (pungutan liar), Ibnu mengharapkan bagi pegawai di jajarannya agar tidak melakukan hal itu. “Namun apabila terdapat laporan dan disertai dengan barang bukti yang cukup adanya pungli di kampus ini, kita akan tindak tegas dan itu yang akan menjadi target kepemimpinan saya. Intinya, kita berkeinginan kampus harus bebas dari penarikan gelap yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” tegas Ibnu.

Sebagai abdi masyarakat, lanjut Ibnu, PNS juga harus peka dan tanggap terhadap setiap persoalan yang timbul di lingkungan kampus dengan bersikap proaktif. PNS sebagai abdi negara dan abdi masyarakat diharapkan dapat bertindak secara profesional, proporsional, bertanggungjawab dan bermoral tinggi dalam bekerja, serta dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, sehingga dapat dijadikan contoh dan tauladan kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dalam kesempatan itu, Ibnu ingatkan beberapa hal kunci sukses dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai PNS. Pentingnya Komunikasi, Menumbuhkembangkan budaya organisasi dan yang lebih penting adalah target yang dibarengi dengan etos kerja. “Kalau ketiga itu dilakukan dengan baik, saya yakin kampus kita dengan adanya kebersamaan dapat mengalami perubahan yang lebih baik sesuai dengan pencapaian tujuan yang dicita-citakan bersama,” ucap Ibnu. Muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB