Minggu, 23 September 2012

Mahasiswa Harus Ambil Peran Untuk Perubahan


ASRAMA HAJI, FATTALA Ketua Komite Wilayah Kalteng Liga Mahasiswa NasDem, Evandi Juang mengatakan, pembentukan Liga Mahasiswa NasDem (LMN) di Kalimantan Tengah membutuhkan perjuangan yang ekstra. Mahasiswa adalah bagian dari masyarakat intelektual yang selalu berpikir kritis, hal itu merupakan peluang untuk menuntaskan tugas suci yaitu Restorasi Indonesia,” ujar Evandi pada Pembukaan Kegiatan Workshop Writing Class untuk pelajar dan mahasiswa, Sabtu (22/9).

Lebih lanjut, Evand Juang mengatakan, hadirnya LMN menimbulkan pro kontra di kalangan politisi dan mahasiswa itu sendiri. Dikatakannya, banyak persepsi
yang ditudingkan bagi mahasiswa yang tergabung di LMN, diantaranya mahasiswa kehilangan idealis, mahasiswa belum saatnya masuk dalam dunia politik, mahasiswa cukup turun ke jalan saja sebagai kontrol sosial serta banyak lagi persepsi lain yang dilontarkan.  “Namun bagi saya,  ada perbedaan dengan adanya LMN, keseriusan dari partai NasDem dengan hadirnya LMN untuk mewujudkan restorasi Indonesia. NasDem memberikan ruang bagi mahasiswa untuk mewujudkan Indonesia sejahtera,” ujar Evandi.

Dikatakannya, LMN merupakan organisasi gerakan mahasiswa yang tanpa tedeng aling-aling, tanpa berpura-pura, bukan organisasi sayap. Lebih dari itu, tukasnya, LMN adalah tulang punggung (backbone) dari partai Nasdem, sebagai ruang penempaan dan pendidikan bagi calon-calon kadernya. “Mahasiswa akhir-akhir ini seolah-olah tidak mampu mempengaruhi kebijakan dari pemerintah yang selalu mengorbankan masyarakat bawah. Sudah saatnya mahasiswa turun langsung menjadi kontrol dari dalam, sudah saatnya mahasiswa terlibat langsung untuk mencetak regulasi-regulasi yang berpihak kepada kaum bawah yang diperjuangkan selama ini,” jelas Evandi.

Ia mencontohkan, pengalaman reformasi tahun 1998, gerakan mahasiswa sangat agresif mampu menumbangkan kekuasaan orde baru. Namun setelah itu, katanya, pemerintah tidak jauh lebih baik dari yang sebelumnya. “Negara saat ini membutuhkan orang-orang yang memiliki idealisme tinggi, yang itu sangat jelas dari kelompok mahasiswa bukan dari seorang mahasiswa.”

Sementara itu, ketua DPW Partai NasDem Kalteng Faridawaty Darland Atjeh, sebelum membuka acara kegiatan tersebut menjelaskan, dengan hadirnya Liga Mahasiswa NasDem memberikan peluang bagi mahasiswa untuk ambil bagian dalam mensejahterakan rakyat secara bersama. “Liga Mahasiswa Nasdem bukanlah organisasi mahasiswa yang hanya sibuk dengan dunia kampus atau persoalan akademik belaka. LMN ingin mengembalikan peran intelektual organisasi mahasiswa untuk terlibat dalam penyelesaian persoalan-persoalan rakyat yang mampu mendarma-baktikan keahlian mereka untuk membantu menyelesaikan persoalan rakyat,” jelas Farida. muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB