Jumat, 21 September 2012

Danrem Resmi Buka Program Rehabilitasi Hutan


IMAM BONJOL, FATTALA – Danrem 102/Pjg Kolonel Czi Irwan secara resmi buka program  rehabilitasi hutan di kawasan hutan konservasi Propinsi Kalimantan Tengah tahun 2012. Pembukaan tersebut dengan melakukan upacara bertempat di lapangan Makorem 102/Pjg Jl. Imam Bonjol No.5 Palangkaraya, kemarin (20/9).

Dalam amanatnya, Danrem 102/Pjg Kolonel Czi Irwan selaku irup menyampaikan peran TNI sebagaimana diamanatkan dalam undang-undang RI nomor 34 tahun 2004 adalah sebagai alat negara di bidang pertahanan yang dalam pelaksanaan tugasnya berdasarkan kebijakan dan keputusan politik negara. 

Peran TNI dalam operasinya dilaksanakan dengan operasi militer untuk perang maupun operasi militer selain perang. Diantara tugas TNI dalam operasi selain perang adalah memberdayakan wilayah pertahanan dan kekuatan pendukungnya yang dilaksanakan secara dini sesuai dengan sistem pertahanan semesta. 

Atas dasar amanah undang-undang tersebut, maka dimasa damai, TNI akan berupaya secara terus menerus untuk membantu memecahkan permasalahan kehidupan  berbangsa dan bernegara dengan mengimplementasikan melalui optimalisasi peran TNI yang merupakan wujud konkrit partisipasi aktif peran TNI, yang sekaligus bentuk kontribusi TNI dalam pembangunan nasional.

Prioritas sasaran yang ingin dicapai adalah untuk menangani permasalahan  yang benar-benar harus segera diatasi melalui kerja sama secara terpadu lintas sektoral antara lembaga kementrian terkait dengan pemerintah daerah setempat bersama TNI, yang diarahkan untuk membantu percepatan pembangunan di daerah.  Permasalahan dimaksud adalah terjadinya perubahan tata ruang yang terjadi saat ini, diantaranya disebabkan oleh kerusakan hutan dan pencemaran lingkuangan hidup, sebagai dampak dari pola, sikap dan cara kita sebagai umat manusia yang seringkali mengabaikan keseimbangan dan keselarasan ekosistem alam.  
 
“Mari kita laksanakan tugas mulia ini dengan kerjasama yang baik dan dengan niat yang tulus, sehingga sasaran yang telah ditentukan, dapat tercapai dan berhasil dengan baik,” kata Danrem dalam sambutannya tersebut,” Muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB