Kamis, 01 November 2012

Fattala Lebarkan Sayap Menuju Barsel


TJILIK RIWUT, FATTALA -
Koran Harian Fattala yang launching sejak 9 April 2012 lalu yang mengawali pemberitaan di ibukota propinsi Kalimantan Tengah Palangka Raya, kini kembali meleburkan sayapnya dengan membuka biro di Kabupaten Barito Selatan, Buntok.

Dibukanya biro Kabupaten Barito Selatan, Buntok ini ditandai dengan penyerahan SK pengangkatan Kepala Biro yang dipercayakan kepada Akhmad Gatot, S.Pd yang beralamat kantor di jalan Pembangunan Nomor 27 Buntok.

Kelahiran koran yang memberikan inspirasi untuk solusi bagi masyarakat Indonesia terkhusus di Kalimantan Tengah yang selama ini kurang mendapat perhatian dan kurang mendapat keadilan sosial.

Dalam kesempatan itu, pimpinan umum Koran Harian FATTALA Barthel B. Usin menjelaskan bahwa kehadiran Koran Harian FATTALA ini sebagai sarana penyampai aspirasi masyarakat kepada pemerintah daerah, sesuai mottonya yaitu inspirasi untuk solusi,” ucapnya, kemarin 31/10) kepada kepala Biro Koran Harian FATTALA untuk Kabupaten Barito Selatan yang dipercayakan kepada Akhmad Gatot.

Ia juga menjelaskan media Fattala masih tergolong baru berdiri sejak dilaunchingkan 9 April 2012 lalu. Kehadiran koran harian Fattala merupakan sebuah ide baru yang diharapkan mampu memberikan kontribusi positif, baik untuk masyarakat bawah yang persoalannya masih belum tersentuh oleh pemerintah maupun dari pihak pemerintah yang kebijakannya masih belum diketahui dan tersosialisasi kepada masyarakat bawah.”

Fattala itu sendiri jelas Barthel, berasal dari bahasa sansakerta merupakan kunci pembuka tujuh lapis langit dan tujuh lapis bumi. Jadi, makna yang melekat ketika orang baca Fattala bisa membuka berbagai persoalan kemasyarakatan yang selama ini belum tersentuh oleh stake holder yang terkait dan memberikan solusi.

Dirinya berharap dengan dibukanya biro untuk Kabupaten Barito Selatan, Buntok ini akan dapat menambah perbendaharaan dan wawasan pengetahuan persoalan-persoalan yang ada di daerah dan mampu memberikan solusi atas persoalan tersebut.

Sementara itu, Gatot panggilan akrab Akhmad Gatot menegaskan akan berupaya semaksimal mungkin agar bisa membesarkan Koran Harian FATTALA di Kabupaten Barito Selatan, Buntok, ke depan dengan segala kemampuan yang ada. “Saya akan berusaha menjaga nama baik Koran Harian FATTALA di bumi dahani dahanai tuntung tulus serta bisa membesarkannya untuk kemajuan daerah ini,” katanya. 

Pembentukan biro baru di beberapa kabupaten di Kalteng dimaksudkan untuk lebih mendekatkan diri dengan para pembaca di daerah, sekaligus bisa menyerap berbagai aspirasi dan informasi masyarakat mencakup semua aspek kehidupan, meliputi ekonomi, politik, sosial, budaya serta keagamaan.

Saat ini kehadiran Koran Harian FATTALA dirasakan sudah bisa menyemarakan persuratkabaran di Kalteng, khususnya Kota Palangka Raya.  Atas dasar itu dipandang perlu untuk terus berbenah dan memperluas pemasaran dengan cara mendirikan biro di semua kabupaten yang ada di Kalteng.

Hingga saat ini sudah ada empat biro yang sudah dibentuk, yakni Biro Kapuas, Biro Katingan, Biro Pulang Pisau, Biro Gunung Mas dan Biro Barito Selatan. Rencananya tidak hanya disitu, namun akan terus dilakukan sampai semua kabupaten bisa terbentuk biro-nya sehingga posisi Koran Harian FATTALA bisa semakin kuat dan mengakar di tengah masyarakat Kalteng. Muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB