Sabtu, 03 November 2012

Wisuda Cup STAIN 2012 Ajang Silaturrahmi Sekaligus Seleksi


G.OBOS, FATTALA - Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Palangka Raya menggelar kejuaraan sepakbola tahunan Wisuda Cup yang merupakan ajang silaturrahmi antarmahasiswa, dosen dan alumni.

“Selain untuk memeriahkan wisuda angkatan ke-21 dan ajang silaturrahmi, kejuaraan ini juga ajang seleksi untuk kesebelasan STAIN yang dipastikan akan mengikuti Divisi Utama kota Palangka Raya yang sebentar lagi akan bergulir,” kata Ahmadi, ketua panitia wisuda cup, Jumat (2/10).

Menurut Ahmadi, kejuaraan sepakbola wisuda cup STAIN 2012 diikuti 14 tim yang berasal dari masing-masing program studi. “Bahkan satu prodi ada yang mengirimkan lebih dari satu tim, selain itu ada juga tim yang berisikan pemain yang merupakan alumni-alumni STAIN,” terangnya.

Lebih lanjut lagi Ahmadi menjelaskan, 14 tim tersebut dibagi menjadi 4 grup, dan masing-masing pemuncak klasmen di grup tersebut akan maju kebabak semifinal. Ia menambahkan, selain sepakbola ada juga kejuaraan bola voli putra dan putri serta bulutangkis putra dan putri yang turut memeriahkan wisuda STAIN angkatan ke21.

Sementara itu dalam lanjutan pertandingan Kejuaraan Sepakbola Wisuda cup STAIN 2012 Jumat (2/10)sore, Real Crocodile FC yang berada di grup B memastikan diri lolos ke babak semifinal usai mencukur H2O FC dengan skor telak 10-1.

Kedua tim yang sama-sama merupakan wakil dari Prodi Biologi ini langsung jual beli serangan sejak peluit pertama dibunyikan. Belum berjalan 10 menit, Real Crocodile sudah unggul 1-0 melalui Ozi. Gol perdana tersebut seakan membuka keran gol Real Crocodile, karena Hafis, Jali dan Uji kemudian turut mencetak gol. Hingga babak pertama usai, skor 4-0 untuk Crocodile.

Dibabak kedua, meski sudah unggul jauh, Real Crocodile tidak menurunkan intensitas serangan. Justru mereka bermain lebih agresif dengan kerjasama umpan pendek dari kaki kekaki. Hal ini  sangat merepotkan barisan pertahanan H2O FC. Bahrianur penjaga gawang H2O FC pun harus berkali-kali memungut bola dari gawangnya yang dibobol Budi, Uji, Jali dan Ozi.

H2O FC sendiri sempat memperkecil kekalahan melalui Rano dipenghujung laga. Hingga pertandingan usai, skor 10-1 untuk Real Crocodile. Dengan kemenangan tersebut, praktis Real Crocodile lolos kebabak semifinal setelah mengoleksi dua kemenangan dengan mengemas 6 poin.kim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB