Senin, 25 Juni 2012

Rehab Kantor Kelurahan TA.2013


MENTENG, FATTALA – Rehab kantor kelurahan di kota Palangka Raya, khususnya di kelurahan Menteng akan menjadi  prioritas pada tahun anggaran (TA) 2013. Hal itu dalam rangka mendukung pelayanan masyarakat secara optimal. Karena kondisi kantor saat ini kurang luast dan cukup memprihatinkan, ujar Subandi, anggota DPRD kota Palangka Raya saat ditemui FATTALA usai sosialisasi Raperda Inisiatif DPRD kota Palangka Raya di Balai Basarah kelurahan Menteng, Kemarin (21/6).
“Kami harapkan program untuk 2013 sudah harus direhab, karena melihat kenyataan seperti ini cukup memprihatinkan. Kelurahan Menteng yang saat ini sudah bukan lagi kelurahan pinggiran kota, tetapi sudah di dalam kota, namun kondisinya memprihatinkan,” ujar Subandi.
Menurut Subandi, apakah kantor yang ada sekarang direhab atau dibangun baru di tempat lain yang lebih luas? Hal itu perlu dibicarakan dan dikaji lagi secara detail dan itu  wewenangnya pemerintah kota Palangka Raya.
Sementara itu, Saubari Kusmiran, yang juga anggota DPRD kota Palangka Raya, menyatakan dukungannya terhadap pembangunan atau rehab kantor Kelurahan Menteng tersebut. “Kita sudah tindaklanjuti itu dan bahkan sudah disampaikan pada sidang Paripurna. Selain dari laporan pihak kelurahan juga sesuai dari hasil reses kami di dapil I dan dapil II, memang kelihatannya demikian, bahwa beberapa kantor kelurahan di kota Palangka Raya yang salah satunya kantor kelurahan Menteng ini perlu diadakan perbaikan atau pembangunan, karena sudah cukup memprihatinkan untuk pelayanan masyarakat.”
Seperti telah diberitakan sebelumnya, Kantor Kelurahan Menteng, Kecamatan Jekan Raya yang dibangun sejak tahun 1997 sampai kini belum pernah ada perbaikan. Kondisi kantor tersebut cukup memprihatinkan dan perlu direbab. “Karena kantor ini tidak memadai dalam pelayanan masyarakat,” jelas Person, lurah Menteng.
Kondisi kantor memprihatinkan tersebut terlihat dari sebagian atap yang bocor, kamar WC yang tidak lagi dapat difungsikan dan plafon yang sudah mulai rapuh. Bahkan, jelas Person, apabila terjadi hujan lebat yang cukup lama, ruang kantor sendiri sering kemasukan air (kebanjiran). Sehingga, terang dia, banyak arsip-arsip kelurahan basah akibat air masuk ke dalam ruang kerja pegawai.  
Menurut Person, banyaknya masyarakat di lingkungan kelurahan Menteng yang berurusan di kantor kelurahan ini, jadi pelayanannya tidak bisa maksimal akibat dari kondisi kantor yang kurang luas atau sempit tersebut. “Kita ingin kantor ini seperti kelurahan-kelurahan lain yang sudah beberapa kali diperbaiki dan direhab, agar mendukung dalam pelayanan masyarakat.”  
Jadi, menurut Person, sudah saatnya kantor kelurahan Menteng ini diperbaiki dan direhab, karena kondisinya saat ini sudah tidak mendukung dan tidak memadai lagi. “Kalau bisa kita ingin secepatnya diperbaiki, agar kantor kelurahan bisa melayani dengan maksimal dan memadai,” harap Person. muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB