Minggu, 27 Mei 2012

23 PESERTA IKUTI KEJUARAAN DRUMBAND


SANAMAN MANTIKEI, FATTALA – Sebanyak 23 peserta ikut berkompetisi dalam kejuaraan Drum band tingkat kota Palangka Raya tahun 2012 dalam rangka memperingati HUT kota Palangka Raya dan untuk mewakili kota ke Kejuaraan Gubernur Cup X di Kabupaten Seruyan. Kegiatan tersebut dibuka Walikota Palangka Raya yang ditandai dengan pemukulan Drumband.

Setriadi, SE selaku ketua Panitia menuturkan bahwa kegiatan tersebut rencananya akan dilombakan selama dua hari sejak tanggal 25 s/d 26 Mei 2012. Ia juga menjelaskan kejuaraan Drumband tersebut merupakan salah satu program Disdikpora kota yang bekerjasama dengan Pengurus Dram Band Indonesia (PDBI) kota Palangka Raya dalam rangka memperingati hari jadi kota Palangka Raya.

“Sebanyak 23 peserta yang ikut dalam kejuaraan Drum band tingkat kota Palangka Raya tahun 2012 ini, ucap Setriadi, Ia menyebutkan, “Tim tersebut terdiri dari 10 Tim dari TK/RA, 4 Tim dari SD/MI, 5 Tim dari SMP/MTs dan sebanyak 4 Tim dari SMA/MA/SMK dan umum.” Untuk dewan juri, terangnya lagi, “Sudah kami siapkan sebanyak 20 orang yang terdiri dari Pengprov, PDBI Kalimantan Tengah dan Pengkot PDBI kota Palangka Raya.” tambahnya lagi.

Selain itu, jelas Setriadi, “Lomba ini untuk menjaring Tim Drumband yang akan mewakili kota Palangka Raya ke Kejuaraan Gubernur Cup X Provinsi Kalimantan Tengah yang diselenggarakan di Kabupaten Seruyan”. 

Ia berharap, dengan diadakannya lomba tersebut dapat meningkatkan persatuan dan kesatuan serta kebersamaan dalam rangka membina dan mengembangkan bakat dan kreativitas baik tingkat usia dini maupun tingkat pemula. jelas Setriadi.

Walikota Palangka Raya yang diwakilkan oleh H.Maryono memberikan apresiasi dan penghargaan atas terselenggaranya Kejuaraan Drumband yang diprakarsai oleh Pengurus PDBI kota Palangka Raya.

Ia juga menjelaskan, Kejuaraan tersebut merupakan salah satu wujud bimbingan dan pembinaan serta komitmen generasi muda dalam menunjukkan prestasi dan aksinya. “Generasi muda adalah generasi harapan penerus pembangunan dimasa mendatang. Untuk itu perlu bimbingan dan pembinaan agar menjadi generasi yang berkualitas dan tangguh serta mampu menjawab tantangan dan harapan bangsa di masa depan.” Jelas Riban.

Ia berpesan kepada peserta lomba, “Berkompetisilah dengan sportivitas yang tinggi, berusahalah menjadi yang terbaik dengan cara yang baik. Jelas. muy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

©2009 FATTALA online | by TNB